
“Jangan lupakan kami” Pesan Dekan dalam Acara Yudisium FUH Semester Ganjil Tahun Akademik 2023/2024
Menyandang gelar sarjana tentu saja menjadi impian para mahasiswa FUH sebagai bukti keberhasilan perjuangan mereka selama berkuliah, momentum ini dirayakan pula dengan pengukuhan tanda sah sebagai sarjana pada acara yudisium yang dilaksanakan pada Senin, 5 Februari 2024 yang lalu. Acara yang akan mengukuhkan sebanyak 130 orang yudisiawan dan yudisiawati ini dimulai dengan sosialisasi UPKK sebagai salah satu fasilitator para alumni untuk memudahkan menentukan dan menemukan potensi diri bahkan karir setelah lulus dan keluar dari kampus.
Acara yudisium yang bertempat di Auditorium Mastur Jahri kampus 1 UIN Antasari ini dihadiri oleh seluruh civitas akademika FUH dan juga para orang tua perwakilan yudisium terbaik dari setiap jurusan.
Muhammad Irdi Maulidinnor (prodi IAT) sebagai yudisium terbaik se fakultas menyampaikan rasa syukur dan bangganya serta ucapan terima kasih untuk orang-orang yang telah berjasa dalam hidupnya. “Keberhasilan kami bisa di titik ini tidak lepas dari perjuangan dan doa dari orang tua, sanak keluarga, serta para dosen yang ada di fakultas” tuturnya.
Dekan FUH Dr. Dzikri Nirwana, M.Ag juga turut memberikan sambutan dan menyampaikan pesan untuk para yudisium agar selalu mengingat jasa para guru dan para pembimbing mereka selama studi di FUH, “Jangan lupakan kami dan jaga nama baik almameter fakultas serta kampus, semoga ananda semua menjadi orang yang sukses dan bermanfaat di kemudian hari”.
Sambutan yang berhasil mengundang gemuruh tepuk tangan dari para hadirin ini dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada para yudisiawan dan yudisiawati terbaik jurusan, terdiri dari Muhammad Irdi Maulidinnor dengan ipk 3.89 dari prodi IAT, Sahrul Arifin dengan ipk 3.84 dari prodi AFI, Aidil Amin ipk 3.84 dari prodi SAA dan Helwi Nurazizah dengan ipk 3.77 dari prodi PI.
Acara yudisium yang begitu meriah ini ternyata dirancang dengan waktu yang cukup singkat, seperti yang disampaikan Khaidir Akbar peserta yudisium yang juga menjadi ketua pelaksana pada kegiatan ini. “Waktu persiapan kegiatan ini bisa dibilang relatif singkat ya, namun itu bukan problem yang rumit bagi kami para panitia. Kesuksesan acara dan kebahagiaan seluruh peserta Yudisium –termasuk saya– menjadi motivasi kuat bagi kami untuk berupaya semaksimal mungkin. Bagi kami, bahagia adalah ketika kita bisa melakukan kebaikan yang bernilai manfaat bagi semua “imbuhnya sambil tersenyum. Khaidir merasa bersyukur bisa menyukseskan acara ini yang mungkin menjadi acara kepanitiaan terakhir yang dia ikuti di fakultas.