
Langkah Strategis FUH: Prodi Tasawuf dan Psikoterapi Resmi Dibuka Menguatkan Khazanah Keilmuan UIN Antasari
BANJARMASIN – Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin kembali memperluas kontribusinya di ranah akademik dengan membuka program studi baru, yakni S-1 Tasawuf dan Psikoterapi. Pembukaan ini secara resmi ditetapkan melalui Keputusan Menteri Agama (KMA) Republik Indonesia Nomor 1410 Tahun 2025 tertanggal 11 September.
Program studi yang berada di bawah Fakultas Ushuluddin dan Humaniora (FUH) ini hadir sebagai respons strategis terhadap meningkatnya kebutuhan layanan kesehatan mental berbasis integrasi antara psikologi modern dan spiritualitas Islam.
Dekan FUH, Dr. Dzikri Nirwana, M.Ag., menyampaikan rasa syukur atas terbitnya izin operasional tersebut, setelah melalui proses pengajuan yang telah dimulai sejak Oktober 2024.
“Ini adalah kabar yang sangat menggembirakan bagi kami,” ujarnya kepada Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi, Kamis (20/11).
Solusi Kejiwaan Berbasis Spiritualitas Islam
Dr. Dzikri menjelaskan bahwa kehadiran prodi ini sangat relevan dengan tantangan kesehatan mental masyarakat saat ini. Menurutnya, Tasawuf dan Psikoterapi menawarkan pendekatan penyembuhan kejiwaan dari perspektif Islam yang menempatkan agama sebagai bagian dari solusi.
“Prodi ini memberikan ruang bagi agama untuk menjadi problem solving terhadap masalah-masalah kejiwaan, terutama melalui pendekatan tasawuf,” ungkapnya.
Ia menegaskan bahwa prodi ini memiliki distingsi jelas dibandingkan Prodi Psikologi Islam maupun Aqidah dan Filsafat Islam yang telah lebih dulu ada. Tasawuf dan Psikoterapi menggabungkan aspek klinis (psikoterapi) dengan aspek moralitas dan etika sufistik, sehingga menghasilkan pendekatan penyembuhan yang lebih komprehensif.
Integrasi Keilmuan dan Kearifan Lokal Banjar
Keunggulan kurikulum prodi ini dibangun berdasarkan filosofi keilmuan UIN Antasari: integrasi ilmu keislaman dan sains modern, perpaduan antara nilai Islam dan kebangsaan, serta perspektif global yang berpijak pada kekayaan lokal.
Salah satu kekhasan yang diusung adalah kearifan lokal Banjar. Mahasiswa tidak hanya belajar teori psikoterapi Barat dan ajaran tasawuf klasik, tetapi juga mata kuliah khas seperti Psikoterapi Budaya Banjar, Islam dan Budaya Banjar, hingga Pengobatan Paliatif dan Thibbun Nabawi.
“Dalam pengembangan keilmuan, prodi ini menggabungkan konsep-konsep modern dengan pendekatan sufistik. Mata kuliah seperti Sufi Healing dan Inovasi Psikoterapi Sufistik menjadi keunggulan yang membedakan kami dari perguruan tinggi lainnya,” tambah Dekan.
Prospek Alumni dan Tingginya Animo Masyarakat
Survei animo calon mahasiswa yang dilakukan pada Oktober 2024 menunjukkan respons masyarakat yang sangat positif. Mayoritas responden menilai prodi ini penting dan relevan dengan kebutuhan era modern, terutama di tengah meningkatnya isu kesehatan mental.
Lebih lanjut, Dr. Dzikri menegaskan bahwa lulusan S-1 Tasawuf dan Psikoterapi memiliki jalur akademik yang linier untuk melanjutkan pendidikan.
“Di UIN Antasari sudah tersedia Program Magister S-2 Ilmu Tasawuf. Jadi, alumni prodi ini dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang S-2 secara linier sehingga penguasaan keilmuannya lebih optimal,” jelasnya.
Dengan dibukanya program studi ini, FUH UIN Antasari berharap dapat melahirkan sarjana Muslim yang memiliki kompetensi sebagai praktisi penyembuhan mental yang tidak hanya terlatih secara akademis dan klinis, tetapi juga mampu membimbing masyarakat menuju kesehatan spiritual yang paripurna.
(*/al)



