Mahasiswa IAT Presentasikan Studi Tradisi Banjar dan Al-Qur’an di Konferensi Internasional di UIN Raden Intan Lampung
Banjarmasin, 11 Oktober 2024 – Mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IAT) turut berpartisipasi dalam International Conference on Advanced Multidisciplinary Studies (IconAIS) 2024 yang digelar oleh Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama, UIN Raden Intan Lampung pada 9 hingga 10 Oktober 2024. Acara ini menjadi ajang bergengsi untuk mempresentasikan hasil riset lintas disiplin dari berbagai institusi di seluruh Indonesia.
Dalam kesempatan tersebut, tiga kelompok mahasiswa IAT UIN Antasari berhasil memaparkan hasil penelitian mereka yang menyoroti hubungan antara tradisi lokal dan pemahaman masyarakat terhadap ayat-ayat Al-Qur’an di lingkungan budaya Banjar.
Kelompok pertama yang terdiri dari Fatimah Az Zahra Maulida Anwar, Lita Hanggarwani, dan Sherlina Aprilia mempresentasikan riset berjudul Membaca Ayat-Ayat Al-Qur’an Dalam Tradisi Baaruhan. Mereka mengkaji fenomena penggunaan ayat-ayat Al-Qur’an dalam upacara Baaruhan, sebuah tradisi lokal masyarakat Banjar yang dipercaya mampu memberikan keberkahan dengan media ayat-ayat Al-Quran.
Kelompok kedua, yaitu Najma Hani, Rizky Rohani, dan Siti Aisyah, mengangkat tema Kepercayaan Masyarakat Banjar Terhadap Tatunjuk Al-Qur’an. Penelitian mereka mengeksplorasi keyakinan masyarakat terhadap penggunaan tatunjuk sebuah alat yang digunakan untuk membaca Al-Quran.
Sementara itu, kelompok ketiga yang terdiri dari Azizatuz Zahra, Delia, Habibah, dan Jazilla Zakia Khusaini mempresentasikan kajian mereka yang berjudul Pemahaman Masyarakat Banjar Terhadap Mantra-Mantra Banjar Yang Bersanding Dengan Fragmen Ayat Al-Qur’an. Penelitian ini mengulas bagaimana masyarakat memaknai mantra tradisional Banjar yang kerap kali digabungkan dengan potongan ayat-ayat Al-Qur’an dalam konteks spiritual dan budaya.
Dengan presentasi yang sukses di IconAIS 2024, mahasiswa UIN Antasari Banjarmasin tidak hanya memperlihatkan kedalaman riset mereka dalam memahami interaksi antara agama dan budaya, tetapi juga membuktikan kemampuan mereka dalam berkontribusi dalam komunitas akademik